• Breaking News

    Lurah Rontu : Ada 391 KPM Terima Beras dari Pemerintah

    Lurah Rontu Amirudin SSos saat menyerahkan bantuan beras kepada warganya di kantornya.

    Kota Bima, Zona Rakyat.-
    Sebanyak 391 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kelurahan Rontu Kota Bima menerima beras bantuan Pemerintah Pusat tahun 2021.

    "Masing-masing KPM menerima 10 Kg beras. Alhamdulillah kualitas berasnya cukup baik," kata Kepala Kelurahan Rontu Amirudin SSos, Kamis (28/7/2021) saat penyerahan beras di Kelurahan yang dipimpinnya.

    Dijelaskan Amirudin, beras bantuan tersebut disalurkan Bulog bersama Dinas Sosial Kota Bima melalui Kelurahan yang ada di Kota Bima. Penyaluran beras bantuan pemerintah pusat kali ini bersamaan dengan pembagian beras dari PKH.

    "Di Rontu ada 391 Keluarga Penerima Manfaat. Mereka terdiri dari KPM PKH sejumlah 148 orang dan KPM BST sebanyak 243 orang," jelasnya.

    Ditambahkan Lurah, di tengah kondisi PPKM seperti ini, jelas beras bantuan yang diberikan pemerintah akan sangat bermanfaat. Mengingat tidak sedikit warga yang kehilangan mata pencaharian bahkan tidak memiliki penghasilan untuk menghidupi keluarganya.

    "Saya tetap mengingatkan warga agar tetap berperilaku hidup sehat. Menerapkan protokol kesehatan covid 19 dengan 5M yaitu memakai masker,  mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas," tutup Amir. (ZR.05)

    Tidak ada komentar