• Breaking News

    PD Salimah Gelar Seminar Parenting

    Para peserta seminar parenting yang digelar PD Salimah Kota dan Kabupaten.
    Kota Bima, Zona Rakyat.-Pimpinan Daerah Persaudaraan (PD) Salimah Kota dan Kabupaten Bima menggelar seminar parenting di aula SMKN 3 Kota Bima, Ahad (20/10/2019).

    Seminar yang mengusung tema "Mengenal Potensi dan Karakter Anak untuk Pola Asuh yang Tepat" menghadirkan Hj Dr Early, MPH, C.Ht.,CT yang merupakan dokter umum di Kota Bima sekaligus konselor hipnoterapi.

    Ketua panitia pelaksana Nurul Asih Kurniawati SPi mengatakan, seminar parenting yang dilaksanakan PD Salimah sebagai rangkaian  kegiatan pelantikan yang dihadiri Pimpinan Wilayah (PW) Salimah Provinsi NTB Hj Hj Murniati SAg.

    "Seminar ini kita laksanakan untuk menambah wawasan tentang pola asuh anak," ujarnya.

    Seminar parenting ini kata Nurul juga sebagai bentuk kepedulian Salimah terhadap lingkup terkecil dalam masyarakat yaitu keluarga khususnya keluarga di Kota dan Kabupaten Bima. 

    "Kegiatan ini sejalan dengan semboyan Salimah, Peduli Perempuan, Anak, dan Keluarga Indonesia", katanya.

    Seminar parenting menghadirkan Hj Dr Early, MPH, C.Ht.,CT yang merupakan dokter umum di Kota Bima sekaligus konselor hipnoterapi.

    Menurut Early, agar mendapatkan pola asuh yang terbaik untuk anak perlu diketahui terlebih dahulu tipe kecerdasan dan karakter dari anak.

    "Ketika orang tua hanya mengenal anak dari tampilan luar, maka orang tua akan salah respon, dan salah langkah, salah sikap, dan ujungnya salah asuh anak. Itulah pentingnya mengenal tipe kecerdasan anak karena bisa jadi anak berbeda kecerdasan dengan orang tuanya," ungkap Early.

    Dalam seminar parenting yang juga didukung SMPIT tersebut, diserahkan sejumlah hadiah bagi peserta terbaik. (ZR.06)