• Breaking News

    Puluhan Ribu Massa Padati Kampanye Lutfi-Feri

    Massa Simpatisan dan Pendukung Pasangan Lutfi-Feri saat kampanye akbar di Lapangan Serasuba Kota Bima, Selasa (20/6/2018).
    Kota Bima, Zona Rakyat.-Kampanye rapat umum pasangan H Muhammad Lutfi SE dan Ferri Sofian SH yang berlangsung di Lapangan Serasuba Kota Bima, Selasa (19/6/2018) dipadati puluhan ribu massa simpatisan dan pendukungnya.
    Massa terlihat hadir di arena kampanye pasangan nomor urut 1 tersebut sejak pukul 13.00 Wita. Secara perlahan massa mulai masuk di Lapangan Serasuba dari empat arah berbeda. Mulai dari arah timur, selatan, barat dan utara. Sehingga pada pukul 14.30 Wita terlihat massa mulai memadati areal Lapangan Serasuba. 
    Dengan berbagai atribut kampanye baju, bendera dan bahkan tubuh dan rambut dicat warna mayoritas hijau dan kuning. Dari mulai Bapak-Bapak, ibu-ibu, remaja putra dan putri bahkan anak-anakpun turut meramaikan evoria kampanye pasangan yang diusung 9 Partai Politik ini.
    Kehadiran alumni DA2 Reza menambah semaraknya dan semangatnya para  simpatisan dan pendukung Lutfi-Feri merangsek masuk ke arena kampanye perdana Rapat Umum Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bima Tahun 2018.
    Apalagi kehadiran Bupati Bima Hj Indah Damayanti Putri yang menjadi polemik dan perbincangan di tengah-tengah masyarakat bahkan menjadi perdebatan di dunia maya, menjawab keraguan dari berbagai kalangan terhadap loyalitasnya sebagai kader dan pimpinan partai Golkar Kabupaten Bima.
    Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Bima itu memberi suntikan dan energi baru bagi pasangan Lutfi-Ferri dalam kontestasi pilkada Kota Bima.
    Kehadiran isteri mendiang mantan Bupati Bima H Fery Zulkarnain ST di arena kampanye Lutfi-Feri meski tidak berorasi  pun telah memberi warna tersendiri sekaligus meyakinkan para simpatisan dan pendukungnya  bahwa Dae Dinda  ada bersama Lutfi-Ferri.
    Dalam kampanye akbarnya, Calon Walikota Bima, H. Muhammad Lutfi, SE meyakinkan massa pendukungnya bahwa kehadiran dirinya di Kota Bima sebagai panggilan jiwa yang tidak bisa dipungkiri.
    Begitu juga dengan Feri Sofiyan SH yang juga rela meningalkan kursi Ketua DPRD Kota Bima hanya untuk mengabdi bersama membangun Kota Bima.

    “Kami maju ke pentas Pilkada Kota Bima periode 2018-2023 ini meninggalkan jabatan di kursi DPR RI dan DPRD Kota Bima. Ini semata-mata untuk membuktikan pengabdian terbaik untuk masyarakat Kota Bima tercinta," ungkapnya. 
    Ikrar jiwa ini, akan kami terjemahkan selama 5 tahun kepada seluruh masyarakat Kota Bima bila diijabah oleh Allah SWT sebagai Walikota dan Wakil Walikota Bima.
    "Tidak ada cara lain untuk wujudkan nawaitu itu, hanya dengan memenangkan Lutfi-Feri pada pemilihan tanggal 27 Juni 2018 nanti," tegas Lutfi.
    Dirinya mengaku akan memberikan pengabdian terbaiknya kepada masyarakat dan Kota Bima. 
    "Sekali lagi, kami maju dengan niat Lillahi Ta’ala semata untuk membuktikan pengabdian terbaik untuk masyarakat dan daerah ini ke arah yang lebih baik,” janji Lutfi meyakinkan para pendukungnya yang memenuhi Lapangan Serasuba.

    Pasangan Lutfi-Feri juga menyampaikan apresiasi, terima kasih dan rasa bangganya yang luar biasa kepada semua pihak yang telah bersama. Begitu juga puluhan ribu massa dari seluruh kecamatan dan kelurahan di Kota Bima yang telah ikhlas dan penuh kesadaran hadir pada momen kampanye akbar pasangan nomor 2.

    “Tinggal menghitung hari, kita akan melaksanakan pemilihan. Mari bersama menyatukan seluruh kekuatan sembari berdoa kepada Allah SWT dan berikhtiar keras untuk meraih cita-cita besar  kita. Memenangkan Pilkada Kota Bima tercinta ini dengan keikhlasan. 
    Sementara sebelumnya Ketua Koalisi 9 Parpol pengusung Lutfi-Feri, H Syafriansyah SSos menyampaikan orasi politik di depan puluhan ribu massa yang menyesaki Lapangan Serasuba. 
    Anggota DPRD NTB utusan PPP berharap, agar seluruh warga Kota Bima untuk memenangkan Lutfi-Feri dalam Pemilihan Walikota-Wakil Walikota Bima periode 2018-2023.

    Daerah dan masyarakat Kota Bima katanya butuh perubahan ke arah yang lebih baik. Masyarakat Kota Bima harus Bangkit bersama Lutfi-Feri. Karena hanya keduanya yang bisa membawa perubahan bagi Kota Bima. Sebab, Lutfi-Feri memiliki komitmen yang kuat,  konsisten, bermasyarakat dan teruji dalam berkinerja saat berada di DPR RI maupun DPRD Kota Bima. 
    "Mari kita semua satukan tekad, berikhtiar dan berdoa kepada Allah SWT untuk memenangkan Lutfi-Feri di Pilkada Kota Bima ini,” ajak H Safriansyah.
    Kampanye Pasangan yang diusung 9 Partai Politik tersebut turut dihadiri DPP Partai Golkar Fatahillah, Bupati Bima Hj Indah Damayanti Putri SE, Mantan Bupati Bima Drs H Zainul Arifin, Anggota DPR RI H M Syafriddin ST MM, Anggota DPRD Provinsi NTB H Safriansyah SE, Pimpinan dan Anggota DPRD Kota dan Kabupaten Bima. Selain itu hadir pula tokoh agama dan tokoh masyarakat Kota Bima. 
    Usai kampanye akbar tersebut, Pasangan Lutfi-Feri bersama tim dan massa pendukungnya meninggalkan arena kampanye dan melakukan konvoi bersama. Baik dengan massa yang ada di Lapangan Serasuba maupun dengan massa yang ada di luar arena bahkan yang terjebak macet di ruas-ruas jalan Soekarno- Hatta, Jalan Gajah Mada, Jalan Sultan Kaharuddin dan Jalan Kartini dan jalan Anggrek. (ZR.03)